Sabtu, 15 Desember 2018

THRUST REVERSE

THRUST REVERSE

  Thrust reverse,sesuai namanya berarti thrust yang dibalikkan. Thrust reverse adalah proses membalikkan thrust atau gaya dorong pesawat yang ditimbulkan mesin pesawat ke arah yang berlawanan.
Thrust reverse ini salah satu pengereman yang digunakan oleh pesawat. Jenis pengereman dengan thrust reverse ini dilakukan saat landing. Saat pesawat landing, seorang pilot akan mengandalkan semua alat pengereman untuk mempercepat proses pengereman saat di runway dan salah satu cara yang digunakan adalah dengan thrust reverse.
Thrust reverse ini cara pengereman yang memberi pengaruh paling besar terhadap pengereman pesawat saat landing. Tanpa ada thrust reverse, bisa dipastikan pesawat dapat tergelincir pada ujung landasan atau overrun jika landasan tersebut memiliki panjang yang kritis untuk pendaratan sebuah pesawat.

  Ketika pesawat landing, kita bisa mengetahui kapan pesawat mengaktifkan thrust reverse. Hitunglah dalam beberapa detik setelah roda belakang menyentuh landasan dan kita akan mendengar suara gemuruh yang dikeluarkan oleh pesawat tersebut. Nah itulah thrust reverse pesawat sedang bekerja.
Jika kita ada di didalam pesawat, setelah pesawat touchdown atau menyentuh landasan pacu, akan terdengar suara gemuruh dari dalam kabin selama beberapa saat, bahkan jika kita duduk di dekat jendela yang dapat melihat mesin pesawat, maka thrust reverse dapat terlihat ketika sedang terbuka.

0 komentar:

Posting Komentar